Mengingat Akses Jalan Yang Diduga Selama Ini Di Lalu Warga Bongkialla Tidak Pernah Tersentuh Pengaspalan Sejak Indonesia Merdeka’

News566 Dilihat

GOWA — Jalan Tak Pernah Diaspal Sejak Indonesia Merdeka, Warga Bongkialla Butuh Perhatian Pemerintah

Warga Bongkialla Dusun Boritallasa Desa Rappolemba Kecamatan Tompobulu Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan sangat membutuhkan pengaspalan jalan

Mengingat Akses Jalan Yang diduga selama Ini Di lalui warga Bongkialla tidak pernah tersentuh pengaspalan sejak indonesia merdeka

Salah satu warga bongkialla, Marlin saat di konfirmasi via whatshap mengatakan “Dengan kondisi jalanan yang ada di kampung saya harusnya tidak seperti itu lagi, Karena kampung Bongkialla Dusun Boritallasa Desa Rappolemba sudah puluhan tahun bahkan sudah ratusan tahun belum pernah tersentuh pengaspalan. Di sisi lain saya juga merasa kampung Bongkialla seakan-akan dipinggirkan atau dimarjinalkan karena sejak indonesia merdeka jalan kami tidak pernah disentuh pengaspalan”. Ujarnya

Diketahui 2 tahun terakhir jalan tersebut selalu di usulkan perbaikan pada saat musrembang Desa, namun hasilnya nihil alias tidak masuk dalam skala prioritas desa dalam hal perbaikan jalan.

Lanjut, Marlin Harapan saya kepada pemerintah Kab. Gowa semoga bisa lebih memprioritaskan perbaikan jalan kami agar akses perekonimian warga yang tinggal di bongkialla bisa berjalan dengan lancar karena ada ratusan bahkan ribuan warga yang akan menikmati akses jalan tersebut”. Tutup Marlin selaku warga Bongkialla

Dg. Bella

Jangan Lewatkan

News Feed