SATYA BHYANGAKARA | GOWA — Dalam rangka memelihara keamanan di wilayah, sebagai wujud sinergitas dan kekompakan Kecamatan Somba Opu, Polsek Somba Opu Polres gowa bersama Koramil 1409-01gowa melaksanakan patroli bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah menyusuri setiap sudut kota di wilayah Kec. Somba Opu Kab Gowa, Minggu pukul 00.30 WITA (05/02/2023)
Dalam pelaksanaannya, kegiatan patroli dilakukan dengan menggunakan kendaraan Ranmor R2 dan R4 Polri, yang dipimpin oleh Kapolsek Somba Opu AKP Ismail S. Sos. M. H bersama Waka Polsek Somba Opu AKP Aslamuddin, Danramil 1409-01 somba Opu Gowa Kapten inf. Saiful, Camat Somba Opu Agussalim S. Sos, para Babinkamtibmas, para lurah, anggota piket fungsi Polsek Somba Opu unsur FKPM Kec. Somba Opu, dengan melakukan pemantaun di tiap tiap wilayah yang di lalui di sekitaran Kec. Somba Opu.
Adapun sasaran patroli menelusuri jalan di wilayah hukum Polsek Somba Opu yang dianggap rawan, sesekali melakukan pemeriksaan / mengeledah barang barang bawaan kepada anak anak muda yang sedang nongkrong untuk mengantisipasi adanya sajam serta melakukan pembinaan dan himbauan agar segera balik ke rumah dan tdk begadang sampai pagi untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan
Dengan melakukan patroli wilayah bersama, peran seorang TNI-POLRI (Babinsa dan Babinkamtibmas) di wilayah dapat dirasakan oleh warga, kegiatan patroli ini dapat terlaksana karena terjalinnya hubungan baik antara Koramil dengan Polsek dalam hal ini Babinsa dan Babinkamtibmas sehingga terjalin sinergitas yang tinggi antara TNI dan Polri sehingga berdampak positif pada masing-masing institusi serta masyarakat luas, ungkap Kapolsek
Kapolsek Somba Opu Polres Gowa menuturkan “Bahwa melalui patroli gabungan tersebut diharapkan antara unsur pemerintah Kecamatan tidak terjadi rivalitas sebagaimana yang selama ini berkembang di tengah-tengah masyarakat, namun saling melengkapi guna mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat”, tuturnya.
( Humas Somba )
Editor : Asmail dg tutu