Laporkan Perkembangan Situasi Konflik Iran-Israel, Menlu Temui Wapres

News493 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA | JAKARTA,  – Usai menggelar acara Halal Bihalal dengan segenap pejabat dan pegawai Sekretariat Wakil Presiden, Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin menerima audiensi Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno L. P. Marsudi di Istana Wapres, Jl. Medan Merdeka Selatan No. 6, Jakarta Pusat, Rabu (17/04/2024).

Menurut penuturan Juru Bicara (Jubir) Wapres Masduki Baidlowi, tujuan Menlu menemui Wapres kali ini adalah untuk melaporkan situasi terkini terkait konflik Iran – Israel yang baru-baru ini mengemuka dan peran Indonesia dalam upaya meredam konflik tersebut.

“Jadi Bu Menlu melaporkan progres apa yang dikerjakan oleh Bu Menlu terkait dengan kegiatan melakukan lobi pemerintah Indonesia terhadap berbagai negara, bagaimana termasuk pada Iran yang menjadi fokus agar tidak terjadi perang, agar tidak terjadi pembalasan dari pihak Israel,” ungkap Jubir dalam keterangan persnya.

Selain itu, lanjut Jubir, Menlu juga melaporkan pada Wapres mengenai konsistensi Indonesia dalam mendukung kemerdekaan Palestina. Menlu menampik secara tegas adanya pemberitaan bahwa Indonesia akan melakukan normalisasi hubungan diplomatik dengan Israel.

“Jadi tidak benar sebagaimana yang diberitakan yang menyatakan bahwa sudah ada kemungkinan pembukaan hubungan diplomatik antara Israel dengan Indonesia,” tegas Jubir.

“Jadi Bu Menlu melaporkan kepada Bapak Wapres bahwa Indonesia tetap konsisten berada di jalur itu dan akan terus konsisten dalam pemerintahan ini,” imbuhnya.

Kemudian, tutur Jubir, Wapres pun mendukung sepenuhnya langkah Indonesia tersebut, termasuk dalam upaya meredakan konflik Israel – Palestina melalui penyelesaian Two State Solution.

“Itu didukung sepenuhnya oleh Bapak Wapres untuk terus konsisten [menerapkan] Two State Solution adalah final, tidak akan berubah. Itu saya kira yang menjadi prinsip, yang menjadi perintah juga dari Wapres untuk terus diperjuangkan,” pungkasnya. (EP/RJP-BPMI Setwapres)

pewarta : Arif prihatin