Kalah 0 – 1 Di Penyisihan Grup, Chesy FC Juarai Turnamen Bola Putri Kuwu Cup Astapada 2024

News993 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA| KABUPATEN CIREBON, – Desa Astapada Kecamatan Tengah Tani Kabupaten Cirebon menyelenggarakan Turnamen sepak bola Putri Kuwu Cup 2024 ngunjung buyut pangeran Astapada yang dilaksanakan Minggu ( 09/06/2024 ) turnamen 1 ( satu ) hari diikuti oleh tim kesebelasan dari berbagai daerah di wilayah 3 ( tiga ) Cirebon.

Pertandingan sendiri sangat seru dengan jual beli serangan yang silih berganti antara kedua kesebelasan, dan akhirnya pada menit ke 25, pemain Chesy FC Ahmad dapat menjebol gawang Hawa United Indramayu hingga kedudukan berubah manjadi 1-0 untuk Chesy Fc sampai pada menit – menit terakhir pertandingan anak – anak besutan Bang AL mampu merobek gawang Chesy FC yang di jaga Alwi hingga Skor berubah menjadi 1 – 1 hingga Wasit meniup peluit panjang pertanda pertandingan normal selesai

Skor 1 – 1 membuat kedua tim harus melanjutkan dengan adu pinalti, dalam Adu pinalti Hawa United hanya mampu menghalau 1 ( satu ) tendangan pinalti dari Tim Chesy FC sementara penjaga gawang Chesy mampu menghadang 2 ( dua ) tendangan dari Algojo tim Hawa United. Skor menjadi 3 – 2 untuk Chesy Fc sekaligus mengantar kesebelasan tersebut menjuarai turnamen.

Toto Haryanto selaku ketua panitia Kuwu cup menyampaikan rasa terimakasih kepada
Semua tim dan ofisial tim yang ikut berpartisipasi dalam Turnamen Bola Putri Kuwu Cup ngunjung Buyut pangeran Astapada.

Sementara Komala Kepala desa ( Kuwu ) Astapada menyampaikan atas nama pemerintah desa Astapada mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya turnamen sepak bola tahun 2024 di Desa Astapada Kecamatan Tengah Tani. “Selamat kepada pemenang dan bagi yang kalah diharapkan jangan berkecil hati karena ajang ini bukan hanya mencari kemenangan semata melainkan event untuk menjalin silaturrohmi sesama klub-klub sepak bola” ungkap Komala.

Komala juga menyampaikan rasa bangga dan memberikan penghargaan serta apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak dan panitia penyelenggara turnamen sepak bola sebagai event olahraga yang memasyarakat

Masih ditempat yang sama Yanto blud selaku pelatih Chesy FC menyampaikan melalui tim liputan media ini bahwa Hawa United merupakan lawan yang tangguh dan tidak mudah untuk dikalahkan

Dari pertandingan ini kita banyak sekali mendapatkan pengalaman dan bisa kita jadikan sebagai bahan evaluasi pada pertandingan – pertandingan yang akan datang, pada intinya Alwi dan kawan – kawan harus lebih rajin lagi belajar dan selalu disiplin dalam berlatih” tandasnya

Acara dilanjutkan dengan penyerahan Piala oleh Kepala desa ( Kuwu ) Astapada Komala kepada the Winers Kuwu Cup 2024 Chesy FC dan pemberian hadiah masing-masing uang pembinaan, yang diikuti kegembiraan kedua belah pihak

Acara penutupan dan pemberian hadiah dilakukan oleh kepala desa Astapada Komala didampingi Toto Haryanto Ketua pengurus bola PERSADA FC, yang dilaksanakan setelah pertandingan puncak final antara Hawa United Indramayu vs Chesy FC Cirebon.

Pewarta : Arif prihatin