SATYA BHAYANGKARA-BULUKUMBA
– Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan, Babinsa Desa Bontobangun, Serda Hasruddin, bersama kader Posyandu dan aparat desa melaksanakan kerja bakti di sekitar Kantor Desa Bontobangun, Kabupaten Bulukumba, Sabtu (08/02/2025).
Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan pekarangan kantor desa, area Posyandu, bahu jalan, serta saluran air guna menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat bagi masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua PKK Desa Bontobangun, Ibu Ihsan Haerunnisa, S.Pd, Babinsa Bontobangun Serda Hasruddin, serta aparat desa, anggota PKK, dan kader Posyandu Desa Bontobangun.
Serda Hasruddin menyampaikan bahwa kerja bakti ini merupakan wujud kepedulian bersama dalam menjaga kebersihan lingkungan. “Kegiatan ini bukan hanya sekadar membersihkan, tetapi juga menumbuhkan semangat gotong royong dan kebersamaan di tengah masyarakat,” ujarnya.
Ketua PKK Desa Bontobangun, Ibu Ihsan Haerunnisa, S.Pd, juga mengapresiasi kerja sama antara Babinsa, kader Posyandu, dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan desa. “Dengan lingkungan yang bersih, masyarakat akan lebih sehat, dan pelayanan Posyandu juga bisa berjalan dengan lebih nyaman,” katanya.
Kegiatan kerja bakti ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Mereka berharap kegiatan serupa terus dilakukan secara rutin agar lingkungan desa tetap bersih dan asri.
SUMBER PENDIM 1411/BLK
PEWARTA.BASRI