SATYA BHAYANGKARA | GOWA — Bhabinkamtibmas polsek bajeng polres gowa desa Tanabangka dan Borimatangkasa Bripka Aswin Jahar SE, mengunjungi warga di dusun renggang desa tanabangka sebagai wujud kepedulian dan kedekatan terhadap warga binaan di wilayah hukum polsek bajeng kecamatan bajeng barat pada selasa tgl 15/04/2025.
Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas menyempatkan diri untuk merapikan rambut salah satu warga atas nama Rudi daeng Siama’ di dekat bantilang batu/bata merah dan di saksikan oleh beberapa warga lainnya.
Bripka Aswin Jahar SE, atau yang lebih sering akrab di sapa daeng sijaya ini memang ramah dan pandai dalam urusan menata rambut agar lebih rapi kelihatan, sekedar diketahui bahwa Daeng Sijaya ini mantan Brimob pa’baeng baeng kota makassar yang kemudian berpindah ke polres gowa, dan menjadi Binmas di wilayah polsek bajeng.
Disamping itu pak binmas juga menyempatkan diri untuk memberikan himbauan kamtibmas terhadap warga yang hadir, agar selalu menjaga keamanan dan melaporkan ke petugas kepolisian ketika melihat aksi kejahatan atau hal hal yang mencurigakan demi menghindari kejadian yang tidak di inginkan.
Mengawasi pergaulan anak remaja agar tidak terlihat aksi balap liar, kejahatan jalanan, pergaulan bebas, serta mengimbau kepada para ibu ibu yang hendak meninggalkan rumah agar pintu rumah dan jendela sudah dipastikan dalam keadaan terkunci, begitu juga dengan peralatan listrik dan kompor sudah dalam keadaan dipadamkan.
Kegiatan ini rutin dilakukan oleh bhabinkamtibmas terhadap seluruh warga di wilayah desa Tanabangka dan Borimatangkasa seperti yang dilakukan pada warga binaannya saat ini.
Menurut pengakuan daeng siama’ “sangat senang rambut saya bisa dirapikan seperti ini seperti kembali muda umur 18 tahun” dibarengi dengan penuh canda tawa, terimakasih pak binmas sudah merapikan rambut saya, tambahnya.
Editor : Asmail Tutu