Aksi Nyata Kemanusiaan: Donor Darah Serangkaian HBP Ke-61 oleh Lapas Narkotika Cirebon

News117 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA | CIREBON, – 16 April 2025. Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas II A Cirebon kembali menggelar kegiatan donor darah dalam rangkaian Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61 bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cirebon. Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu, 16 April 2025, bertempat di Auditorium Lapas ini diikuti oleh 24 orang peserta yang terdiri dari pegawai dan keluarga pegawai Lapas. Dari jumlah tersebut, 22 orang dinyatakan memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya, sementara 2 orang lainnya tidak memenuhi persyaratan kesehatan.

Adapun rincian golongan darah peserta yang berhasil mendonorkan darahnya adalah sebagai berikut:
1. Golongan Darah A: 6 orang
2. Golongan Darah B: 7 orang
3. Golongan Darah AB: 2 orang
4. Golongan Darah O: 7 orang
Kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari program rutin Lapas Narkotika Kelas II A Cirebon yang dilaksanakan setiap 3 bulan sekali. Tujuannya adalah untuk membantu memenuhi kebutuhan stok darah di PMI Kabupaten Cirebon sekaligus meningkatkan kepedulian sosial di kalangan pegawai dan keluarga Lapas.

Kepala Lapas Narkotika Kelas II A Cirebon, Bapak Fonika Affandi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi. “Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan darah, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian kita terhadap sesama. Mari kita jaga semangat kebersamaan dan terus berkontribusi untuk kemanusiaan,” ujar Kalapas Fonika Affandi.

Dia juga menegaskan komitmen Lapas untuk terus melanjutkan kegiatan serupa secara rutin, mengingat pentingnya peran donor darah dalam menyelamatkan nyawa. “Donor darah adalah aksi nyata yang bisa kita lakukan untuk membantu sesama. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak pegawai serta keluarga yang terlibat,” tandasnya.

Pewarta : Arif prihatin

News Feed