BUMDES Berkah Maju Bersama Desa Dawuan, Fasilitasi Pedagang Pasar Malam

News60 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA | DAWUAN, CIREBON, – Pengembangan UKM perlu mendapatkan perhatian yang besar baik dari pemerintah maupun masyarakat agar dapat berkembang lebih kompetitif bersama pelaku ekonomi lainnya.

Salah satunya adalah pengembangan pasar malam yang memberikan peluang kepada pedagang lokal untuk memasarkan produk mereka bergabung dengan pedagang dari luar yang bekerjasama mengadakan event pasar malam. Hal ini membantu meningkatkan pendapatan ekonomi masyarakat setempat dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

Pasar malam juga menawarkan berbagai macam produk mulai dari pakaian, makanan, hingga barang kerajinan tangan. Hal ini memberikan variasi dan pilihan belanja yang lebih untuk masyarakat setempat.

Kabar gembira bagi warga Dawuan dan Sekitarnya Kami Informasikan Bahwa PASAR MALAM Di Dawuan kembali dibuka setiap Hari Rabu Malam Kamis (Pengganti Semula Hari Minggu Malam Senin).”tutur ketua BUMDES Berkah Maju bersama, Ir. H. Bastoni, S.Pt., M.Sc.,IPM., ASEAN ENG melalui tim liputan media ini. Kamis ( 16/04/2025 )

Adapun waktunya mulai Pukul 16.30 wib s/d Selesai.
Tempat: UMKM BUMDES /Area Parkir samping SMA N 1 Tengah Tani” katanya

Ada 14 poin keunggulan Pasar Malem Dawuan:
1. Area Luas
2. Posisi Aman
3. Tempat Nyaman
4. Lokasi Strategis
5. Tidak Bikin Macet
6. Tersedia 2 unit Toilet Umum
7. Menu Jajanan Komplit
8. Sangat Cocok untuk Anak-anak Bermain dan Jajanan
9. Tempat Favorit Anak-anak dan Keluarga
10. Bikin Keluarga makin Senang
11. Sangat Pass Sebagai Pengganti Ketergantungan Anak-anak Terhadap Gadget / HP.
12. Lebih Banyak Pedagang
13. Lebih Banyak Jajanan dan
14. Lebih Banyak Permainan” terangnya

Kegiatan Pasar Malam ini Bertujuan untuk Membangkitkan Ekonomi Masyarakat Biar Lebih Menggeliat Lagi” pungkasnya

#Ayo Datang Ke Pasar Malam Dawuan

#Ayo Kunjungi PM Dawuan

#Ayo Ramaikan PM Dawuan

Pewarta : Arif prihatin