Bhabinkamtibmas Bersama Camat Bajeng Barat Kunjungi Warga Yang Terdampak Kemiskinan Ekstrim

News59 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA | GOWA — Bhabinkamtibmas desa tanabangka dan desa borimatangkasa Bripka Aswin Jahar SE, bersama camat bajeng barat Syamsurijal SE, mengunjungi warga yang terdampak kemiskinan ekstrim di doang dusun minasa te’ne desa borimatangkasa kecamatan bajeng barat kabupaten gowa pada jum’at 18/04/2025.

Kunjungan ini untuk memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang terdampak kemiskinan ekstrim atas nama T daeng Ratu salah satu janda lansia (lanjut usia) yang saat ini mengalami kondisi yang tidak mampuh memenuhi kebutuhan dasar seperti makanan, air bersih, tempat tinggal, kesehatan dan lain lain.

Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah dan terkhusus bhabinkmatibmas terhadap warga binaan yang ada di wilayah nya, dengan adanya bantuan ini warga merasa sangat diperhatikan oleh pemerintah terutama dikalangan bawah yang benar benar membutuhkan.

Pada kesempatan ini bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan terhadap warga agar selalu menjaga keamanan serta melaporkan hal hal yang mencurigakan apabila melihat aksi aksi kriminal demi ketentraman kita semua.

Disamping itu binmas juga menekankan bahwa apabila hendak meninggalkan rumah agar pintu dan jendela rumah dipastikan dalam keadaan terkunci, serta kendaraan motor dipastikan dalam terkunci stang, (kunci leher) demi menghindari aksi pencurian.

Selain itu pak binmas juga menghimbau agar mengawasi pergaulan anak remaja agar tidak melakukan aksi balap liar dan kejahatan jalanan serta pergaulan bebas, pesan pesan kamtibmas ini selalu disampaikan kepada seluruh warga demi terciptanya rasa aman dan damai.

Warga yang mendapat bantuan sembako merasa sangat senang dan tentunya sangat berterimakasih pada pemerintah terutama pak binmas, ” Terimakasih pak camat, terimakasih pak binmas atas bantuan ini” tuturnya.

 

Editor : Asmail Tutu