SATYA BHAYANGKARA | GOWA — Bhabinkamtibmas desa Tanabangka dan Borimatangkasa polsek bajeng polres gowa Aswin Jahar SE, melaksanakan patroli bersama babinsa yang melibatkan pemerintah desa Forum Kemitraan Polisi Masyarakat (FKPM) tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, di desa Tanabangka kecamatan bajeng barat kabupaten gowa sabtu 26/04/2025.
Kegiatan ini sebagai wujud sinergitas antara POLRI –TNI
dan masyarakat dengan tujuan menciptakan situasi kamtibmas di desa binaan yang aman dan kondusif.
Sasaran yang dituju adalah tempat tempat rawan yang kemungkinan terjadinya kejahatan dan menyisir kelompok kelompok remaja yang berkerumun hingga larut malam.
Pada kesempatan ini bhabinkamtibmas memberikan himbauan kamtibmas terhadap warga yang hadir seperti kendaraan yang terparkir agar selalu dalam keadaan terkunci stang atau terkunci leher, untuk menghindari niat pelaku curanmor.
Ketika meninggalkan rumah agar pintu dan jendela dalam keadaaan tertutup dan terkunci, serta peralatan listrik dan kompor dipastikan sudah dipadamkan demi mengantisipasi terjadinya kebakaran atau hal hal yang tidak diinginkan.
Menghimbau para warga agar mengawasi pergaulan anak remaja untuk tidak terlihat aksi balap liar, kejahatan jalanan dan pergaulan bebas, serta menghimbau kepada anak remaja yang nongkrong untuk segera membubarkan diri dan kembali kerumah masing masing’ tegasnya.
Editor : Asmail Tutu