Pererat Sinergitas, Kapolres Bulukumba Berkunjung Ke Kantor Harian Radar Selatan.

News12 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA-BULUKUMBA
– Kapolres Bulukumba, AKBP Restu Wijayanto, S.I.K melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Redaksi Harian Radar Selatan, Kamis, 15 Mei 2025 kemarin.

Kedatangan Kapolres disambut hangat oleh pimpinan Pemimpin Redaksi Radar Selatan, Sunarti Sain, bersama jajaran redaksi.

Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak saling bertukar pandangan mengenai pentingnya peran media dalam mendukung tugas-tugas kepolisian, khususnya dalam menjaga kondusivitas wilayah serta menyampaikan informasi yang edukatif dan berimbang kepada masyarakat.

Dalam kunjungannya, AKBP Restu turut didampingi oleh Kasat Reskrim Iptu Muhammad Ali, Kasat Intelkam Iptu Mulyadi, dan Kasi Humas Polres Bulukumba AKP H. Marala, beserta jajaran lainnya.

AKBP Restu menyampaikan apresiasi kepada Radar Selatan yang selama ini telah menjadi mitra kepolisian, baik dalam penyampaian informasi kepada publik maupun dalam fungsi kontrol sosial.

“Peran media sangat penting, tidak hanya dalam mendukung penegakan hukum, tetapi juga dalam upaya pencegahan tindak kriminal. Radar Selatan selama ini telah menjadi mitra yang tidak hanya informatif tapi juga kritis,” ungkap AKBP Restu.

Ia juga menyoroti pentingnya adaptasi terhadap perkembangan zaman, termasuk dalam menghadapi pola kriminalitas yang kian kompleks dan canggih.

Menurutnya, media seperti Radar Selatan mampu beradaptasi dengan baik terhadap era digital saat ini, sehingga semakin relevan dalam mendukung tugas-tugas kepolisian.

“Peradaban manusia terus berkembang, begitu pula dengan pola kriminalitas. Polisi dan media harus sama-sama beradaptasi agar mampu menjalankan fungsinya secara maksimal,” tambahnya.

Sementara itu, Pemred Radar Selatan, Sunarti Sain, menyampaikan terima kasih atas kunjungan Kapolres Bulukumba dan menyambut baik semangat kolaboratif yang dibangun.

“Kami mengapresiasi kunjungan ini, dan berharap sinergi yang terjalin bisa semakin memperkuat upaya penegakan hukum, khususnya dalam isu-isu yang menyentuh masyarakat secara langsung, seperti kekerasan terhadap anak dan perundungan,” ujar Sunarti.

Ia menegaskan, media memiliki tanggung jawab untuk terus menyuarakan isu-isu sosial demi mendorong langkah-langkah pencegahan yang lebih efektif di tingkat masyarakat.

Pewarta.Basri