Kapuspenkum Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Dr. Harli Siregar, S.H., M.Hum Jadi Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara

News20 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA | JAKARTA, – Jaksa Agung ST Burhanuddin tunjuk Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Dr Harli Siregar, SH, M.Hum menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara.

Hal tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Jaksa Agung Nomor 352 Tahun 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia pada Jum’at (4/7/2025).

“Dr. Harli Siregar, S.H., M.Hum., jabatan lama Kepala Pusat Penerangan Hukum pada Kejaksaan Agung di Jakarta, jabatan Baru Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara di Medan,” bunyi surat keputusan tersebut

Dr. Harli Siregar, S.H., M.Hum menggantikan Idianto, S.H, M.H., sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara. Dalam surat keputusan tersebut, Idianto juga dimutasi menjadi Sekretaris Badan Pemulihan Aset Kejaksaan Agung.

“Idianto, S.H, M.H, jabatan lama Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara di Medan, jabatan baru Sekretaris Badan Pemulihan Aset Kejaksaan Agung,” tulis surat keputusan tersebut.

Selama berkarier di Kejaksaan Republik Indonesia, Dr. Harli Siregar, S.H., M.Hum pernah menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Lubuk Pakam, Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur, Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, dan Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung.

Dr. Harli Siregar, S.H., M.Hum merupakan kelahiran Dolok Sinumbah, Kab. Simalungun Prov. Sumatera Utara pada 12 April 1970.

Harli juga pernah mengeyam pendidikan sarjana di Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara (USU) dan meraih gelar doktor hukum pada tahun 2022.

Selama berkarier sebagai jaksa, Harli kerap menempati posisi strategis. sebelum dipercaya menduduki sejumlah jabatan penting di Kejaksaan Agung.

#reels #fakta_medan #kejaksaanagung #harlisiregar

@kejatisumut
@kejaksaanagung_r.i
@harlisiregar

Pewarta : Arif prihatin