SATYA BHAYANGKARA | JAKARTA,Rabu, 10 Januari 2023 – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Hadi Tjahjanto menghadiri Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga Tahun 2022. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), Jakarta pada Rabu (11/01/2023).
Saat menghadiri kegiatan ini, Menteri ATR/Kepala BPN, didampingi oleh, Sekretaris Jenderal Kementerian ATR/BPN, Himawan Arief Soegoto; Inspektur Jendral Kementerian ATR/BPN, Sunraizal; dan Kepala Biro Keuangan dan Barang Milik Negara, Agust Yulian.
Selain Menteri ATR/Kepala BPN, hadir pula sejumlah Menteri dan Pimpinan Lembaga dalam Kabinet Indonesia Maju. Pada kesempatan ini, BPK RI menyerahkan Surat Tugas Pemeriksaan Laporan keuangan masing-masing kementerian/lembaga termasuk Kementerian ATR/BPN. Surat Tugas tersebut diterima langsung oleh Menteri ATR/Kepala BPN.
Selain penyerahan Surat Tugas tersebut, perwakilan BPK RI memberikan arahan terkait pemeriksaan keuangan tahun 2022 yang akan segera dilaksanakan. Dengan arahan ini diharapkan dapat memperlancar proses pemeriksaan laporan keuangan setiap Kementerian/Lembaga. (JM/JR/RS)
#KementerianATRBPN
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#MajuDanModern
#MenujuPelayananKelasDunia
Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional
Twitter: twitter.com/atr_bpn
Instagram: instagram.com/kementerian.atrbpn/
Fanpage facebook: facebook.com/kementerianATRBPN
Youtube: youtube.com/KementerianATRBPN
TikTok: tiktok.com/@kementerian.atrbpn
Situs: atrbpn.go.id
PPID: ppid.atrbpn.go.id
Pewarta : Arif prihatin