Pastikan Kamseltibcarlantas, Polres Bulukumba Aktif Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Pagi

News3 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA-BULUKUMBA
— Guna memastikan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), Satuan Lalu Lintas (Satlantas) bersama Satuan Samapta Polres Bulukumba melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas pada pagi hari, khususnya di depan sekolah-sekolah serta pada sejumlah perempatan dan pertigaan jalan di wilayah Kota Bulukumba.

Kegiatan pengaturan pagi ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat, terutama pada jam-jam sibuk saat aktivitas masyarakat meningkat, seperti siswa yang berangkat ke sekolah serta warga yang menuju tempat kerja.

Personel Satlantas dan Satsamapta disiagakan di titik-titik rawan kemacetan dan kecelakaan lalu lintas untuk membantu penyeberangan pelajar, mengurai kepadatan kendaraan, serta memastikan arus lalu lintas tetap aman, tertib, dan lancar.

Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas, petugas juga memberikan imbauan kepada para pengguna jalan agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas, menggunakan helm standar SNI bagi pengendara sepeda motor, tidak melanggar marka maupun rambu lalu lintas, serta mengutamakan keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya.

Kasat Lantas Polres Bulukumba, AKP H. M. Nawir, S.Sos, mengatakan bahwa kegiatan pengaturan lalu lintas pagi merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap hari sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat.

“Pengaturan lalu lintas pagi ini merupakan bagian dari pelayanan Polres Bulukumba kepada masyarakat, khususnya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelajar serta pengguna jalan lainnya. Kami juga mengimbau agar seluruh pengguna jalan selalu tertib berlalu lintas demi keselamatan bersama,” ujar AKP H. M. Nawir. Senin (26/1/2026).

AKP M.Nawir berharap adanya kegiatan rutin ini situasi Kamseltibcarlantas di wilayah Kabupaten Bulukumba dapat terus terjaga, sehingga aktivitas masyarakat pada pagi hari dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

“Jajaran Satlantas Polres Bulukumba bersama Satsamapta terus berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan preventif dan pelayanan kepolisian guna menciptakan keamanan, keselamatan, dan kenyamanan berlalu lintas bagi seluruh masyarakat,” Pungkasnya.

Pewarta.Basri