Kapolres Jeneponto Inspektur Upacara Hari Lahir Pancasila di Halaman Mapolres Jeneponto.

Uncategorized4956 Dilihat

SATYA BHAYANGKARA JENEPONTO—Upacara Hari Lahir Pancasila yang diperingati setiap tanggal 1 Juni kembali dilaksanakan di Halaman Mapolres Jeneponto, bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Jeneponto Akbp Andi Erma Suryono, SH,.SIK,.
Kamis (1/6/2023)

Upacara berlangsung dengan ditandai pengibaran Bendera Merah Putih yang dilaksanakan personil Sat Lantas dan pembacaan teks Pancasila dan pembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 oleh personel Bag SDM Brigadir Agus Syuhri serta dihadiri para pejabat utama Polres Jeneponto dan seluruh personel serta ASN.

Inspektur upacara dalam amanatnya mengajak seluruh personel untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari demi keutuhan bangsa, menghadiri pedoman Pancasila dalam pelaksanaan tugas sehari-hari sebagai anggota Polri yang menjadi pelindung,pengayom dan pelayan bagi masyarakat.

“Upacara hari lahir Pancasila diperingati dalam rangka memunculkan semangat anak bangsa, dan kecintaan kepada Pancasila yang bisa diterapkan sehari – hari dan bisa mempersatukan kita tanpa membedakan suku, budaya dan agama sehingga kita mampu mempertahankan negara kita cintai,NKRI tetap harga mati,” ucap Kapolres Jeneponto dalam amanatnya.

“Pancasila merupakan hasil dari rarangkaian proses, yaitu rumusan pancasila 1 juni tahun 1945, yang dipidatokan oleh Ir. Soekarno, harus di ingat bahwa kodrat bangsa Indonesia adalah kodrat keberagaman, namun kehidupan berbangsa dan bernegara kita selalu mengalami tantangan, kebhinnekaan kita selalu di uji, ada pandangan dan tindakan yang selalu mengancamnya,” ucap Kapolres memulai amanahnya.

“Dengan pancasila dan undang – undang dasar 1945, dalam bingkai NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, kita bisa terhindar dari masalah – masalah tersebut kita bisa hidup dan bergotong royong untuk memajukan negeri ini,oleh karena itu, saya mengajak peran aktif para ulama, ustadz, pendeta, pastor, biksu, pedanda, pendidik, para budayawan dan pelaku seni, para pelaku media dan jajaran pemerintah, TNI, Polri dan seluruh komponen masyarakat untuk bersama – sama menjaga pancasila,” ucap Kapolres Selanjutnya.

“Upacara hari lahir Pancasila diperingati dalam rangka memunculkan semangat anak bangsa, dan kecintaan kepada Pancasila yang bisa diterapkan sehari – hari dan bisa mempersatukan kita tanpa membedakan suku, budaya dan agama sehingga kita mampu mempertahankan negara kita cintai,NKRI tetap harga mati,” ucap Kapolres Jeneponto dalam amanatnya.

Selamat hari lahir pancasila, kita Indonesia kita pancasila, semua anda Indonesia, semua anda pancasila, saya Indonesia saya pancasila

Pewarta Amir Nai